Sama seperti konsep acara pesta pernikahan, konsep foto prewedding juga mengalami perubahan tren dari tahun ke tahun. Untuk mempersiapkan pernikahan yang cuma sekali seumur hidup, tentunya kamu butuh riset lengkap soal konsep foto prewedding. Nggak cuma bakal dicetak dan dipajang, tentu fotomu bersama pasangan akan menghiasi media sosial kalian juga, kan?
Nah karena itu, yuk cek di sini dulu tren terbaru foto prewedding generasi milenial yang bisa jadi referensimu!
- Candid
Seiring berjalannya waktu, kini semakin banyak pasangan muda yang menginginkan konsep foto prewedding dengan gaya candid. Foto yang candid bisa membuat pasangan menjadi diri mereka sendiri, sehingga hasilnya pun terlihat lebih realistis dan nggak dibuat-buat.
Konsep foto yang satu ini cocok banget kalau kamu dan pasangan nggak terlalu menyukai berpose di depan kamera. Mendingan dibawa santai aja dan nggak perlu serius-serius amat, guys! Justru dengan konsep candid, kamu bisa mengeluarkan ekspresi yang lebih natural dan gaya yang lebih santai.
- Studio
Foto prewedding tidak selalu dilakukan di tempat terbuka (outdoor). Beberapa pasangan memang ada yang memilih tempat khusus untuk proses foto sebelum pernikahan tapi tidak semua melakukannya. Anda yang akan melangsungkan pernikahan bisa melakukan pemotretan di studio.
Dengan melakukan foto pranikah di dalam studio akan lebih menghemat biaya pernikahan Anda, karena hal yang disiapkan tidak hanya foto prewedding saja.
Foto prewedding di studio akan lebih murah daripada memilih lokasi outdoor. Berbekal properti yang ada di studio, pemilik jasa pemotretan foto prewedding mematok harga murah karena hanya butuh sedikit persiapan. Alasan lainnya adalah faktor cuaca. Mungkin Anda juga berpikir lebih baik berfoto di tempat yang lebih aman daripada ambil resiko berpanas-panasan atau berhujan- hujanan. Apalagi jika faktor cuaca sedang tak menentu.
- Street
Tren foto prewedding berikutnya adalah melakukan sesi foto di tempat umum. Salah satu alasan utama kenapa pasangan mau foto di pinggir jalan atau di kendaraan umum adalah karena tampilan foto terlihat unik dan berbeda dari foto prewed pada umumnya.
Kalau kamu dan pasangan termasuk orang yang suka gaya minimalis dan edgy, cobain deh bikin foto-foto prewedding dengan tema street photography. Ada keunikan tersendiri karena hasil fotomu akan menonjolkan keseruan dan chemistry kalian, daripada menonjolkan gaya klasik dan klise.
- Prewed Video
Dengan semakin maraknya penggunaan media sosial, rasanya nggak cukup buat upload foto-foto prewedding saja. Sekarang, pembuatan video prewedding juga makin populer di kalangan calon pengantin. Video ini bisa jadi kenang-kenangan yang manis sekaligus bisa diputar di acara pernikahanmu nanti, guys.
Format video bisa menangkap kelucuan dan momen-momen berharga yang terjadi di balik layar. Kamu dan pasangan pun bisa berekspresi lebih puas dan nggak kaku kayak di foto.